Selasa, 10 November 2020

Peringati Maulid Nabi, IPNU IPPNU Ranting Petekeyan Gelar Gema Maulid dan Santunan Yatama



Petekeyan, -Pengurus IPNU/IPPNU Ranting petekeyan melakukan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan santunan Yatama dan gema maulid, pada hari jum'at, tanggal 22 November 2019 M yang di hadiri beberapa Kyai dan orang Nomer satu Desa Petekeyan.

kegiatan ini merupakan salah satu program dalam pergerakan Sosial dan media Dakwah sekaligus Pengkaderan(Condro dimuko ), seperti apa yang di katakan ustad Ahmad Rosiqin seorang penceramah yang akrab dengan sapa’an kang Roziqin dengan gaya yang Khas beliua memberikan wejangan kepada para Kader kader IPNU/IPPU juga kepada penulis untuk selalu bersikap Tawa’du dengan seorang Guru dan bersungguh-sungguh dalam memperjuangan NU di petekeyan khususnya, dengan gaya penyampaian yang santun (mengunakan Sanepo ) beliau menjelaskan “ Dadio Semongko ojo dadi Klopo” yang mengandung arti pentingnya kesabaran dalam menuntut ilmu, karena untuk mencapai derajat Ulya dalam menuntut Ilmu di butuhkan kesabaran,

ini sesuai dengan perkataan Khalifah Ke empat dari Khulafaur rasyidin Yaitu Ali bin abi Thalib beliau menjelaskan bahwa kesuksesan Siswa (Red Santri) itu Ada 6 syarat salah satuhnya kesabaran dalam menuntut Ilmu dan ini yang sering di abaikan para murid ketika Proses Transfer Knowledge terjadi .

Dalam Konteks ini sebagai Kader NU untuk selalu memperjuangkan Pendidikan seperti apa yang telah di pesankan Rois Akbar NU simbah KH Hasyim Asy’ari untuk selalu meningkatkan pendidikan baik pendidikan Formal maupun Non Formal yang Rahmatallil Alamin ( RUU Pesantren)yang sekarang mulai di perjuankan di tingkatan pusat, karena Saat ini muncul berbagai macam islam Radikal dan untuk membendung kegiatan Islam tersebut salah satuhnya dengan pendidikan.

Dan untuk mengerakakan organisasi Islam terbesar di Indonesia ini membutuhkan Kader- kader yang mumpuni dan Handal baik secara keagaman maupun Sains baik yang mana bidang garapan NU masih banyak yang belum tersentuh karena minimnya Prasarana, Donatur dan sponsor dalam hal ini membutuhkan perhatian semua Warga Nadiyyin di Semua tingkatan untuk selalu memberikan Kontribusi dan Motivasi untuk Kemajuan NU dan Indonesia di masa yang akan datang (K. Misbahudin)



#pripnuippnupetekeyan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lestarikan Tradisi, IPNU-IPPNU Petekeyan Adakan Ziarah Kubur

Tradisi ziarah merupakan tradisi NU yang diperintahkan oleh Nabi. Banyak fungsi yang bisa kita dapatkan saat ziarah kubur. Mengingatkan bahw...